Sabtu, 05 Januari 2019

RKPS, SAP MATA KULIAH INTERAKSI BELAJAR MENGAJAR



 RENCANA KEGIATAN PEMBELAJARAN SEMESTER
(RKPS)

Mata kuliah 
Kode
Semester
Program Studi
Dosen
:
:
:
:
:
INTERAKSI BELAJAR MENGAJAR

GENAP 2014/2015
PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
AHMAD MASKUR SUBAWEH, M.Pd.

 
DESKRIPSI
Perkuliahan ini dimaksudkan untuk mahasiswa untuk menjadi guru yang mampu mendesain pembelajaran yang penuh dengan interaksi dan motivasi. Mendesain pembelajaran yang penuh interaksi dan motivasi memerlukan kemampuan guru dalam memahami hakikat dari proses pembelajaran sebagai sebuah interaksi edukatif antara peserta didik, pendidik, dan lingkungan belajarnya. Sebuah interaksi edukatif memerlukan sebuah tujuan, materi yang diajarkan, peserta didik, pendidik, metode, rentang waktu yang saling bersinergis satu sama salin sehingga menghasilkan proses pembelajaran yang berkualitas.
Mata kuliah ini membahas tentang hakikat belajar dan pembelajaran, tujuan belajar, komponen pembelajaran, teori belajar, peran-peran guru dalam pembelajaran, keterampilan dasar mengajar yang harus dikuasai guru, dan strategi pembelajaran.

       Setelah mengikuti perkuliahan ini mahasiswa diharapkan dapat
1)   memahami makna belajar dan mengajar yang memiliki ciri interaksi edukatif.
2)   Memahami makna interaksi dan motivasi belajar dan perannya dalam sebuah pembelajaran.
3)   memahami dan menerapkan beberapa prinsip dan teori belajar yang bisa digunakan dalam kegiatan belajar mengajar,
4)   mampu mendaesain pembelajaran, sehingga mampu menjalani peran sebagai guru dengan baik.


Tujuan Pembelajaran:
Setelah proses belajar mengajar dalam perkuliahan ini, mahasiswa dapat menjelaskan tentang serta mengaplikasikannya
1)       Pengertian interaksi edukatif;
2)       Pengertian interaksi belajar dan mengajar;
3)       Motivasi dan aktivitas dalam pembelajaran;
4)       Hakikat anak didik dan kedudukan guru;
5)       Pengelolaan interaksi belajar mengajar;



Pengembangan Ketrampilan

1.      Hard Skill (berkaitan dengan kemampuan kognitif)
1)  Memperoleh pengetahuan tentang hakikat interaksi belajar mengajar.
2)  Memperoleh pengetahuan tentang hakikat interaksi edukatif.
3)  Memiliki kompetensi dalam hal mengelola interaksi belajar mengajar di sekolah tingkat dasar (smp, mts) dan menangah (sma, smk, man).
4)  Memiliki kemampuan mendesain pembelajaran yang multiaktivitas dan penuh dengan motivasi.
2.      Soft Skill (Berkaitan dengan pengembangan kepribadian)
Deskripsi
Ada/Tidak
Pengembangan ketrampilan teknis
Ada
Pengembangan ketrampilan analisis
Ada
Pengembangan ketrampilan mengelola waktu
Ada
Pengembangan ketrampilan menulis
Ada
Pengembangan ketrampilan presentasi/Public Speaking
Ada
Pengembangan ketrampilan kerjasama kelompok
Ada
Pengembangan kepercayaan diri
Ada


Metode Pembelajaran:

Diskripsi
Ada/Tidak
Dikusi kelas
Ada
Experiental learning
Tidak
Guided Teaching
Ada
Kuliah
Ada
Pembahasan kasus
Ada
Pembelajaran Kerjasama
Ada
Problem Based Learning
Ada
Tugas Kelompok
Ada
Tugas mandiri
Ada

Evaluasi

Diskripsi Penilaian
Bobot (%)
Absensi, Diskusi, Partisipasi Tugas Individu Tugas  Kelompok
20 %
Ujian Tengah Semester
40%
Ujian Akhir Semester
40 %
Total
100%




Referensi Buku Teks yang Digunakan 

Rusman. 2011. Model-model Pembelajaran. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada.
Sanjaya, Wina. 2010. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses. Pendidikan.Jakarta:      Prenada Media Group
Sardiman. 2012. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada















Pelaksanaan Kuliah
(1)
MINGGU  KE
(2)
KEMAMPUAN AKHIR YANG DIHARAPKAN
(3)
MATERI PEMBELAJARAN
(4)
BENTUK PEMBELA JARAN
(5)
KRITERIA      (indikator)     PENILAIAN
(6)
BOBOT NILAI



1.
1.      Dapat memahami materi yang akan diperoleh selama mengikuti perkuliahan.
2.      Dapat memahami konsep dasar interaksi edukatif dalam proses pembealajaran.
Pengantar kuliah: SAP, metode perkuliahan, latar belakang mata kuliah belajar dan pembelajaran, refleksi.
Diskusi, tanya jawab, pemecahan masalah, pelaporan perseorangan
memahami konsep dasar interaksi edukatif dalam proses pembealajaran.
2%

2.
Dapat memahami konsep belajar dan pembelajaran.


Makna hakikat belajar dan pembelajaran
Diskusi kelompok, tanya jawab, pelaporan hasil diskusi
memahami konsep belajar dan pembelajaran.


2%

3.



Dapat memahami makna tujuan belajar dan kedudukannya dalam proses pembelajaran.



makna tujuan belajar dan kedudukannya dalam proses pembelajaran
Diskusi kelompok, tanya jawab, pelaporan hasil diskusi
 memahami makna tujuan belajar dan kedudukannya dalam proses pembelajaran.



2%


4.
Dapat memahami komponen pembelajaran

   Komponen pembelajaran

Diskusi kelompok, tanya jawab, pelaporan hasil diskusi
memahami komponen pembelajaran

2%

5-6
Dapat memahami beberapa teori belajar
teori belajar
Diskusi kelompok, tanya jawab, pelaporan hasil diskusi
memahami beberapa teori belajar
4%
7.

Ujian Tengah Semester



8
Dapat memahami peran guru dalam pembelajaran
peran guru
Diskusi kelompok, tanya jawab, pelaporan hasil diskusi
memahami peran guru dalam pembelajaran
4%
9
Dapat memahami hakikat peserta didik
Hakikat peserta didik
Diskusi kelompok, tanya jawab, pelaporan hasil diskusi
memahami hakikat peserta didik
4 %
10
Dapat memahami dan mengaplikasikan keterampilan dasar mengajar
Keterampilan dasar mengajar guru
Diskusi kelompok, tanya jawab, pelaporan hasil diskusi
Memahami dan mengaplikasikan keterampilan dasar mengajar
4%
11
Dapat memahami dan mengaplikasikan pembelajaran ekspositori
strategi pembelajaran ekspositori
Diskusi kelompok, tanya jawab, pelaporan hasil diskusi
Memahami dan mengaplikasikan pembelajaran ekspositori
4 %
12
Dapat memahami strategi pembelajaran inkuri.

strategi pembelajaran inkuiri
Diskusi kelompok, tanya jawab, pelaporan hasil diskusi
Memahami strategi pembelajaran inkuri.

4  %
13
Dapat memahami dan mengaplikasikan pembelajaran kooperatif
Pembelajaran kooperatif
Diskusi kelompok, tanya jawab, pelaporan hasil diskusi
Memahami dan mengaplikasikan pembelajaran kooperatif
4%
16.

Ujian Akhir Semester





Cara Mengisi Form Isian Rencana Kegiatan Pembelajaran  Semester (RKPS):
*     )  NOMOR KOLOM

1.      Menunjukan kapan suatu kegiatan dilaksanakan, yakni mulai minggu ke 1 sampai ke 16 (satu semester )(bisa 1/2/3/4 mingguan).
2.      Rumusan kemampuan akhir diusahakan berupa kemampuan dibidang kognitif, psikomotorik, dan afektif. (lengkap dan utuh)(hard skills & soft skills)
3.      Bisa diisi pokok bahasan / sub pokok bahasan, atau topik bahasan.
4.      Bentuk pembelajaran bisa berupa : ceramah, diskusi, presentasi tugas, seminar, simulasi, responsi, praktikum, latihan, kuliah lapangan, praktek bengkel, survai lapangan, bermain peran,(atau gabungan berbagai model)
5.      Kriteria penilaian berisi : indikator yang dapat menunjukan pencapaian kompetensi yang dicanangkan, atau unsur kemampuan yang dinilai (bisa kualitatif – ketepatan analisis, kerapian sajian, Kreatifitas ide, kemampuan komunikasi, juga bisa juga yang kuantitatif – banyaknya kutipan acuan / unsur yang dibahas, kebenaran hitungan).
6.      Bobot nilai disesuaikan dengan waktu yang digunakan untuk membahas atau mengerjakan tugas, atau besarnya sumbangan suatu kemampuan terhadap pencapaian kompetensi mata kuliah ini.

Ketua Prodi,                                                                                                    Dosen Pengampu,




Mustamil S.Pd., M.Pd.                                                                                 Ahmad Maskur Subaweh M.Pd.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Menghindari Doktrinasi Terorisme